Pendaftaran Pengola Kelas Virtual
December 2, 2014
Penambahan pengola kelas dilakukan oleh operator LPMP untuk tingkat SD dan P4TK untuk tingkat diatasnya. Penglola kelas virtual terdiri dari dua katagori yaitu :
- Pengajar kelas virtual (Widyaiswara)
- Asisten pengajar / Operator
Prosedur penambahan pengelola kelas dilakukan sebagai berikut.
- Operator LPMP / P4TK akses dan login ke laman PADAMU NEGERI LPMP / PADAMU NEGERI P4TK
- Pilih menu DIKLAT DAN PELATIHAN kemudian sorot dan pilih menu DAFTAR PENGELOLA KELAS VIRTUAL
- Pilih tanda (+) untuk menambahkan pengelola kelas.
- Masukkan alamat email yang telah resmi dan terverifikasi pada sistem SIAP PADAMU NEGERI. Jika email belum terdaftar, mintalah calon operator tersebut untuk melakukan pendaftaran di https://paspor.siap-online.com/registrasi
- Anda akan diminta untuk melengkapi biodata dan penempatan tugas dari operator yang bersangkutan, isilah seluruh kolom dengan benar
- Untuk PENGAJAR KELAS VIRTUAL (WIDYAISWARA) : Pilihlah opsi DITEMPATKAN SEBAGAI PENGAJAR dan pilihlah Kelas Virtual yang akan diampu sesuai dengan kompetensi pengajar
- Untuk ASISTEN PENGAJAR KELAS VIRTUAL (OPERATOR) : Pilihlah opsi DITEMPATKAN SEBAGAI ADMIN / OPERATOR KELAS
- Sistem akan mencetakkan Surat Tugas untuk diberikan kepada operator yang bersangkutan.
- Apabila dikemudian hari terjadi perubaha atau Anda hendak menonaktifkan pengelola kelas yang telah diangkat. Anda dapat melakukannya dengan cara menyorot tanda segitiga pada nama pengelola kelasĀ dan pilih opsi EDIT PENGELOLA KELAS atau HAPUS KELAS